Friday, April 30, 2010

Studi Profesi ke Jakarta - Part 2

Setelah melewati perjalanan kurang lebih 45 menit dari MBI (MUSEUM BANK INDONESIA)... Kami pun akhirnya sampai di tujuan utama kami... sebuah Advertising Agency yang letaknya di Gedung Sentral Senayan II. Nama advertising agency tersebut adalah Chuo Senko. Chuo Senko ini merupakan advertising agency yang sebagian besar pemilik sahamnya adalah orang Jepang, oleh karena itu namanya diambil dari bahasa Jepang.


Di sana, kami diajak ke ruangan rapat mereka dan dipandu oleh Bapak Khoiri yang telah bekerja di sana selama 6 tahun. Pertama-tama, beliau memperlihatkan kepada kami hasil karya advertising yang telah mereka kerjakan, terutama iklan-iklan televisi. Beberapa di antaranya adalah Honda Freed, Sajiku, Decis Bayer, You C 1000, Hitachi, Kratingdaeng, Lemon Water, Torpedo, dan New City. Setelah itu, Bapak Khoiri mengadakan sesi tanya-jawab. Dari sesi tanya jawab ini, saya mendapatkan banyak informasi sebagai berikut.

Slide Show bagan rute proses advertising dari awal hingga akhir

Tugas utama sebuah advertising agency adalah membuat konsep yang kuat, menarik, dan tepat sebagai dasar untuk mengiklankan sesuatu. Biasanya, advertising agency mengerjakan konsep sampai dengan membuat storyboard, yang berguna untuk menyampaikan ide dengan jelas kepada klien dan PH. Proses eksekusi iklan tersebut biasanya dikerjakan oleh PH, dalam hal ini advertising agency akan bekerja sama dengan PH untuk menyelesaikan proses pembuatan iklan tersebut.

suasana di ruang meeting

Hal pertama yang harus mereka kerjakan adalah melakukan analisis tentang produk. Proses analisis ini biasanya memerlukan waktu kurang lebih 2 minggu. Setelah itu, mereka melakukan creative brief. Menurut Bapak Khoiri, proses ini merupakan proses yang paling sulit untuk dilakukan. Proses creative brief ini juga memerlukan waktu kurang lebih 2 minggu. Lalu mereka melakukan proses developing dan pada akhirnya adalah presentasi kepada klien.

Jika konsep yang mereka ajukan diterima dan di-ACC oleh klien, advertising agency akan memilih PH yang menurut mereka kompeten untuk mengerjakan proyek ini dan tentunya memiliki fee yang sesuai dengan budget, lalu mengadakan meeting dengan mereka. Jika klien sudah memiliki PH sendiri, advertising agency harus bekerja sama dengan PH dari klien. Proses pembuatan sebuah iklan, dari proses research sampai final biasanya memerlukan waktu kurang lebih 1 ½ bulan.



Bapak Khoiri

perlengkapan tulis TK

Kebetulan disana TK banyak banget nanya... so... buku yang TK bawa gak sia2... penuh dengan catatatan ^^... yah yang TK tanyain gak jauh dari proses-proses pembuatan iklan atau advertising ini ^^


Hal yang paling penting dalam pembuatan konsep adalah mempertemukan image dan dapat mengkomunikasikannya dengan tepat. Istilah dari proses tersebut adalah development communication strategy/strategi komunikasi. Menurut research, iklan yang lazim itu lamanya 30 detik, karena hanya selama itulah konteks pemahaman orang dalam suatu hal secara sempurna.

Proses brainstorming dilakukan secara bersama-sama dalam satu kelompok. Hal ini agak sedikit berbeda dengan proses brainstorming yang biasanya kami lakukan di perkuliahan, karena kami selalu melakukan proses brainstorming ini masing-masing. Menurut Bapak Khoiri, proses brainstorming harus dilakukan bersama-sama agar prose’s ini menjadi proses yeng menyenangkan, bukan menyiksa. Prinsip brainstorming adalah sama rata, artinya dalam satu kelompok tersebut semua ide dan saran, baik yang sangat aneh dan tidak logis sekalipun, harus ditampung karena siapa tahu dari sesuatu yang tidak lazim kita dapat menghasilkan karya yang sangat unik namun tetap komunikatif dan tepat.

Setiap advertising agency memiliki system yang berbeda, namun pada dasarnya sama yaitu untuk tujuan bisnis (mencari uang). Advertising agency harus menghindari cirri khas, maksudnya adalah jangan sampai mereka menunjukkan gaya mereka di setiap iklan yang mereka buat karena yang paling utama dari pembuatan iklan ini adalah cirri khas dari brand dan produk yang mereka iklankan.

Sebuah proyek pembuatan iklan biasanya memerlukan 1 tim yang terdiri dari 5-6 orang. Mereka adalah head/account director. Seorang head ini bisa menghandle 2-3 klien, karena ia memiliki account manager untuk membantu mereka. Account manager inilah yang menangani masing-masing 1 klien. Selain itu, ada visualizer yang bertugas untuk membuat sketsa/gambar konsep sesuai dengan keinginan art director. Graphic designer kadang dibutuhkan, jika mereka memerlukan finishing dengan hasil grafis yang expert. Creative director bertugas mengulik konsep-keep on track, sedangkan eksekusi dikerjakan oleh art director dan copywriter.

Satu hal yang paling penting dalam bekerja di advertising agency, menurut Bapak Khoiri, adalah memiliki passion, komitmen terhadap pekerjaan, dan service. Bekerja di avertising agency cukup berat karena jam kerja sebenarnya hampir selalu melampaui jam kerja secara tertulis. Selain itu, kita harus pintar-pintar menyesuaikan budget yang klien berikan dan menggunakannya semaksimal mungkin untuk menghasilkan kualitas iklan yang baik. Namun, merupakan kepuasan tersendiri ketika kita melihat iklan hasil karya kita muncul di televisi, disaksikan oleh banyak orang, dan memberikan imbas yang baik terhadap hasil untuk klien kita.

Menurut saya, setelah melakukan kunjungan ke perusahaan advertising Chuo Senko, bekerja di dunia advertising membutuhkan totalitas dalam bekerja karena proses kerjanya yang begitu rumit dan membutuhkan jam kerja yang hampir tidak ada batasnya walaupun semua pekerjaan dilakukan secara tim. Namun secara keseluruhan bekerja di bidang advertising menarik dan menantang.

Setelah hampir 2,5 jam berbincang-bincang acara pun di tutup dengan penyerahan kenang-kenangan dari FSRD MARANATHA yang diseahkan langsung oleh Ibu Christine




Setelah itu kita kembali ke Bus... dan akan melanjutkan perjalanan hari itu dengan berjalan-jalan di Grand Indonesia, Mall terbesar di Indonesia ^^... dan sebenernya TK sih kurang suka muter-muter di mall... cape... pengennya sih tidur aja di sebuah sofa atau di bus... ^^... tapi ya sudahlah... sekalian liat-liat.. walau dijamin gak bakal beli satu barang pun... cuz mahal-mahal...






Ada satu tempat di kawasan Food Courtnya yang sangat menarik... dari segi desain interior dan arsitekturnya di buat berbeda dengan mal-mal pada umumnya... dan tempat ini bagus untuk lokasi foto ^^


Bagus kan tempatnya... kesannya dimana gitu.... ^^

Thanks buat Ivan yang dah fotoin ^^


yang ini suasananya sudah beda lagi... disini sakura sedang bermekaran... so sweet ^^

Akhirnya kita cuman duduk-duduk aja di salah satu spot disana... sampai akhirnya kita pergi makan malam di KFC ^^


Pukul 7 kita semua sudah kumpul lagi di bus... sudah siap untuk pulang... cuman karena ada beberapa anak yang entah gimana dan sedang apa.... sehingga mereka terlambat balik ke bus,... so annoying... akhirnya kita pulang sekitar pukul 8 dan sampai bandung jam 11 malam ^^... cape banget... untung keesokan harinya libur ^^

tulisan artikel di adaptasi dari tulisan laporan Melissa ^^

No comments:

Post a Comment

Thanks yah TKers udah mau baca tulisan TK yang gak seberapa ini.. kalau TKers suka sama tulisan TK, kiranya rela meninggalkan sedikit komen di sini.. komen kalian lah yang membuat TK semangat untuk terus ngeblog...